Meskipun Menang, Dimarco Tuai Kritik di Laga Malawan Atalanta

- 6 November 2023, 18:01 WIB
Federico Dimarco diincar Real Madrid
Federico Dimarco diincar Real Madrid /Instagram @federicodimarco/

LABUHANBATUPOS.COM - Kemenangan 2-1 melawan Atalanta pada pekan ke-11 Serie A 2023/24 pada Minggu, 5 November 2023 dini hari WIB memang sukses mengokohkan posisi Inter Milan di puncak Klasemen sementara. Tetapi hasil itu tidak menyelamatkan Federico Dimarco dari kritikan media Italia atas performanya yang jeblok.

Bek sayap kiri berusia 25 tahun itu bahkan mendapat rating rendah dari surat kabar yang berbasis di Roma, Corriere dello Sport. Performa Dimarco pada laga tersebut hanya mendapat rating 5,5 dari 10 atas penampilan bertahannya yang dinilai buruk.

Baca Juga: Kader Ansor Sumbar Siap Laksanakan Intruksi Gus Yaqut Sholat Ghoib untuk Korban Agresi Penjajah Israel

Tidak ada keraguan bahwa Dimarco merupakan pemain kunci Inter dalam hal penguasaan bola. Ketika Dimarco mendapatkan ruang di sepertiga akhir lapangan, dia benar-benar sangat menentukan.

Namun, permasalahannya di laga kali ini adalah Dimarco tampak keteteran melawan sisi kanan Atalanta, Davide Zappacaosta, dan khususnya Teun Koopmeiners, yang membuat pertandingan kali ini tidak ideal bagi Dimarco.

Pergerakan Koopmeiners, yang atletis dan lebih gesit membuat dirinya mampu menjadi penghubung utama penguasaan bola La Dea. Selain itu, Koopmeiners juga mampu membuat Dimarco terlalu sibuk untuk bertahan sehingga tidak bisa terus maju membantu serangan Inter.

Baca Juga: Female Daily Hadirkan Pengalaman Seru Belanja Produk Kecantikan di Acara Medan X Beauty 2023

Tampaknya ini adalah taktik yang sengaja diterapkan La Dea, dengan menekan Dimarco, yang merupakan salah Satu sumber utama kreativitas serangan Inter.

Situasi tersebut membuat pelatih Inter, Simone Inzaghi memutuskan untuk mengganti Dimarco dengan Carlos Augusto di menit ke-70. Pemain asal Brasil itu memang tidak menampilkan penampilan yang sangat menarik perhatian.

Halaman:

Editor: Fauzaki Aulia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah