Desak PAW 5 Anggota DPRD Labura Yang Tertangkap Dugem, Mahasiswa Kunjungi Kantor DPRD

- 25 Agustus 2021, 08:23 WIB
Ambura dan GMP labura di kantor DPRD labura
Ambura dan GMP labura di kantor DPRD labura /@Ridho Fadillah Munthe/

LABUHAN BATU NEWS - Gerakan Mahasiswa dan Pemuda (GMP) Labuhanbatu Utara bersama Aliansi Mahasiswa Bersatu Labuhanbatu Utara (AMBURA) melakukan Audensi ke kantor DPRD Labura, Senin,  23 Agustus 2021.

Kedatangan mereka untuk mempertanyakan tindak lanjut ketua DPRD terhadap 5 anggota DPRD Labura yang tertangkap basah dugem, pesta narkoba dan pelanggaran PPKM level 3 di Asahan beberapa waktu lalu.

Ridho Fadillah Munthe, Sekretaris Ambura menjelaskan jika kedatangan mereka disambut baik oleh DPRD Labura. Ridho juga memaparkan hasil Audensi nya kepada Labuhanbatunews.com

Menurut keterangan Ridho, ketua DPRD (indra surya bakti Simatupang) telah memaparkan bahwa sanya BK (Badan Kehormatan) DPRD Labura telah di bentuk dan di ketuai oleh Amin Pasaribu.

Baca Juga: Durian Bakar, Tren Makan Durian Ala Medan

Sementara itu, Idris Sarumpaet, pengurus GMP Labura, menjelaskan bahwa ketua DPRD telah menandatangani surat Pergantian Antar Waktu (PAW) dan mengirimkan surat PAW ke partai politik masing-masing terkait kasus 5 anggota DPRD Labura yang terjerat kasus dugem, pesta narkoba serta pelanggaran PPKM level 3 di Asahan.

Menurutnya, proses PAW saat ini hanya menunggu balasan dari partai Politik untuk segera melakukan PAW kepada anggota DPRD yang terjerat narkoba.

Baca Juga: Pimpin Rapat Evaluasi Penanganan Covid-19, Sukhairi: Lakukan Pendekatan Humanis dan Bersahabat

Ridho Ansyah, ketua umum Ambura, mengatakan Ambura akan terus memantau keseriusan DPRD Labura dan juga BK DPRD Labura dalam menyikapi 5 oknum anggota DPRD yang sudah jelas melanggar kode etik dan melanggar hukum.

"Kami dari Mahasiswa Labura tidak tinggal diam dalam mengkritisi terkait isu yang sudah jelas mencoreng nama baik Labura, sesuai dengan motto Labura " Basimpul Kuat Babontuk Elok" tutup Ridho.***

Editor: Bima Hariandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x